Pererat Silaturahmi, PT PEMA gelar Halal Bihalal bersama Abiya Jeunieb

By admin on Apr 25 in Berita.

Banda Aceh – PT PEMA melaksanakan Halal Bihalal dalam rangka mempererat tali silaturahmi bersama Tgk. Muhammad Yusuf (Abiya Jeunieb) dan Biro Perekonomian Setda Aceh. Momen ini dilaksanakan setelah selesai menjalani ibadah puasa Ramadan dan merayakan Hari Raya Idul FItri 1445 Hijriyah di halaman Kantor PT PEMA, Selasa. (23/4).

Pada kesempatan tersebut, Direktur Utama  PT PEMA, Ali Mulyagusdin, menyampaikan kata sambutan kepada para pihak yang berhadir. Ia menekankan bahwa kekeluargaan PT PEMA harus terus terjalin antara pihak internal maupun eksternal, termasuk mitra dan pihak terkait lainnya. Di sela-sela waktu tersebut, ia turut mengingatkan pentingnya bersilaturahmi dan menghindari sifat-sifat yang Allah haramkan, seperti sifat sombong. Hal ini dikarenakan sombong merupakan penyakit hati pada manusia.

“Marilah kita merontokkan sifat sombong didalam hati, semoga segala hal baik dan keberkahan selama bulan Ramadhan tidak pudar sekalipun bulan Ramadhan telah berlalu “, katanya.

Senada dengan siraman rohani yang disampaikan oleh Tgk. Abiya Jeunieb, Ia menghimbau pentingnya memahami nikmat yang telah Allah berikan, salah satunya umur. Kita dapat bertemu Kembali dengan bulan Ramadhan setiap tahunnya merupakan wujud keberkahan dari Allah dengan memberikan kesempatan kepada manusia untuk memaksimalkan diri beribadah kepada Allah. Maka dari itu, baiklah kita untuk mendekatkan diri kepada Allah.

“ Sebagai manusia hendaklah kita untuk mendekatkan diri kepada Allah. Karena mendekatkan diri kepada Allah adalah wujud dari ketenangan. Kebahagiaan bisa dibeli, ketenangan tidak bisa dicari “ ucapnya.

Abiya Jeunieb pun turut mengingatkan agar selalu mencari jalan untuk mendekatkan diri kepada Allah. Karena apabila manusia telah jauh melangkah dan berani berpaling dari Allah, Allah akan tarik ketenangan dalam jiwa.

 

admin

Top